Manual Handling yaitu semua aktivitas seseorang menggunakan anggota tubuhnya untuk melakukan pekerjaan seperti mengangkat, menurunkan, mendorong, membawa dan memindahkan beban. Dalam kehidupan sehari-hari dan dunia kerja, seringkali kita mendapatkan tugas untuk dapat mengangkut beban, mulai dari beban yang ringan hingga berat.
Manual handling berisiko mengakibatkan cedera sebagai berikut:
- Radang otot dan keseleo.
- Gangguan sendi dan tulang pada tangan, bahu, tulang belakang, dan kaki.
- Cedera otot sekitar leher dan kepala.
- Cedera pada jaringan lunak seperti saraf, ligamen, dan tendon.
- Hernia abdominalis.
- Perhitungkan berat beban yang akan diangkat, Pastikan anda kuat mengangkatnya.
4. Jaga beban agar tetap dekat badan, dan punggung tetap lurus tidak membungkuk.
2. Posisikan tubuh, sedekat mungkin dengan beban yang akan diangkat.
3. Angkat beban bertumpu pada 2 kaki anda, bukan tumpuan pada pinggang.
Dengan mengangkat beban sesuai dengan prinsip ergonomi, dapat mencegah terjadinya cidera.
Dibuat Oleh Komite K3RS RSUD Geneng Edisi 1 Bulan Oktober 2024
0 Komentar